Mengatasi Siswa

4 Cara Mengatasi Siswa Bertengkar Saat Pelajaran

Pada kesempatan ini akan diberitahukan kepada Guru tentang 4 Cara Mengatasi Siswa Bertengkar / Berkelahi Saat Pelajaran berlangsung, karena menurut kami kejadian tersebut biasa terjadi di kelas saat Guru sedang mengajar.

Mungkin pada awalnya pembelajaran Anda berjalan dengan sangat baik. Akan tetapi, tiba-tiba anda mendengar sebuah bangku ditendang dengan keras. Ternyata suara tersebut berasal dari dua orang siswa yang sedang saling pukul. Tubuh mereka saling berdekatan, sedangkan kaki dan tangan mereka saling tendang serta memukul satu sama lain.
4 Cara Mengatasi Siswa Bertengkar Saat Pelajaran
Siswa Bertengkar Saat Pelajaran

Tentunya dengan kejadian itu kursi dan meja di kelas bisa menjadi sangat berantakan. Siswa lain pun ikut berteriak, ada juga yang menonton, dua tiga orang mencoba melerai, namun gagal.

2 Aspek yang Harus Guru Ketahui Mengenai Individu Siswa

Pertengkaran Siswa ini bisa terjadi karena apa pun. Bahkan, masalah yang sepele saja bisa menjadi permasalahan besar dan serius.
Contoh Kasus: Si Benu memanggil Doni dengan sebutan "Donat".
Itupun sangat berpotensi untuk mengubah kelas menjadi ring tinju bagi mereka berdua.

Jika kita certami, masa perkembangan remaja biasanya ditandai dengan "Darah Muda" yang meluap-luap. Berdasarkan sumber salah satu buku Mohammad Asrori menyebutkan gejala perkembangan berbagai aspek dalam diri individu siswa sebagai berikut.

1. Aspek jasmani atau Fisik

a. Pertumbuhan payudara pada wanita
b. Lekum pada remaja pria
c. Kulit yang semakin halus pada wanita
d. Oto yang semakin kuat dan kekar pada pria

2. Aspek emosi

a. Ketidakstabilan Emosi pada anak remaja
b. Mudah menunjukkan sikap emosional yang meluap-luap pada remaja, seperti menagis, marah dan tertawa terbahak-bahak
c.semakin mampu mengendalikan diri

Inilah 4 Cara Mengatasi Siswa Bertengkar Saat Pelajaran

Akhirnya kita sudah sampai pada pembahasan inti, yaitu bagaimana dan apa saja yang harus dilakukan oleh seorang Guru saat mengalami kejadian seperti pada kasus yang kita bahas ini? Silahkan ikuti empat tindakan berikut !
  1. Segera Memisahkan keduanya. Apabila anda tidak mampu, misalnya karena anda Guru perempuan, mintalah siswa laki-laki untuk melerainya atau mintalah bantuan guru laki-laki yang ada di kelas sebelah.
  2. Hentikan pelajaran. Mintalah keduanya berada di depan. Buatlah salah satu dari mereka menerangkan permasalahan kemudian diikuti yanglainnya. Jangan biarkan ada yang memotong pembicaraan ketika salah satu darimereka sedang berusaha menjelaskan
  3. Temukan permasalahannya. Dengan cara ini diharapkan siswa dapat menemukan titik permasalahannya dan melatih mereka melihat dari sudut pandang orang lain.
  4. Buat mereka baik kembali. Ini sangat penting karena inti dari proses pembelajaran ini adalah membuat keduanya kembali membaik (Rujuk / Berdamai).
Sebagai tambahan informasi,kami persilahkan membaca untuk 7 Cara Mengatasi Siswa Bandel

Dengan adanya 4 Cara Mengatasi Siswa Bertengkar Saat Pelajaran di atas tersebut kami berharap anda sebagai Guru tidak lagi kebingungan saat menghadapi masalah serupa. Perlu ditekankan, jangan sampai setelah terjadi perkelahian antar peserta didik, anda tidak membantu menuntaskan masalahnya sampai ke proses perdaiamain.

Cari Artikel...

Entri Populer